WORKSHOP PENGUATAN KELEMBAGAAN BURSA KERJA KHUSUS (BKK)SMEKESBAYA _KEREN SEBAGAI SMK PUSAT KEUNGGULAN SKEMA PEMADANAN DUKUNGAN BARU TAHUN 2023

Kamis, 20 Juli 2023 SMK Kesehatan Surabaya kembali menyelenggarakan kegiatan sebagai SMK Pusat Keunggulan Skema Pemadanan Dukungan Baru tahun 2023. Adapun kegiatan tersebut yaitu tentang penguatan kelembagaan Bursa Kerja Khusus (BKK) yang memiliki fungsi utama sebagai “etalase” dalam pemasaran maupun penyaluran lulusan SMK Kesehatan Surabaya. Adapun yang menjadi pusat keungulan di SMK Kesehatan Surabaya yakni pada konsentrasi keahlian asisten keperawatan dan caregiver. Dalam upaya pemasaran dan penyaluran lulusan BKK melalui bidang humas SMK Kesehatan Surabaya telah menjalin kerjasama dengan panti Werda Hargodedali Surabaya.

Dalam upaya penguatan kelembagaan BKK, SMK Kesehatan Surabaya telah melakukan upaya menundang beberapa narasumber dari berbagai latar belakang kompetensi guna memiliki penguatan lebih luas. Narasumber yang mendapatkan kesempatan pertama yaitu Bapak Yudo Sembodo, H.L, Ka. Sie Pembinan Kelembagan Bidang Pelatihan dan Produktivitas Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Propinsi Jawa Timur. Beliau memberikan materi tentang legalitas dan tugas pokok BKK yang erat kaitanya dengan Balai Latihan Kerja (BLK). BLK yang dibawah naungan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Propinsi Jawa Timur memiliki beberapa instruktur teknis yang siap mengantarkan alumni bekerja baik di dalam mupun luar negeri. Beliau juga menyampaikan tingginya permintaan tenaga kerja bidang kesehatan, khususnya perawatan lansia yang ada di Jepang yang sangat mungkin bisa di isi oleh alumni SMK Kesehatan Surabaya konsentrasi keahlian asisten keperawatan dan caregiver, namun harus mendapatkan pembekalan tentang bahasa dan budaya yang berlaku di negara tujuan. Peluang ini sangat bagus untuk di kelola BKK SMK Kesehatan Surabaya sebagai etalase pemasaran lulusan.

Lebih lanjut, materi kedua di sampaikan oleh Ibu Titin bidang PSDM Dinas Pendidikan Propinsi Jawa Timur selaku pembina BKK Propinsi Jawa Timur. Memberikan pesan motivasi pada BKK SMK Kesehatan Surabaya untuk selalu aktif mengikuti perkembangan informasi melalui berbagai platform, diantaranya melalui group whatsap, yang saat ini banya kalangan menggunakan dalam berbagai keperluan. Lomba kinerja BKK juga sebagi wadah untuk berbagi ilmu sehingga bersama-sama akan memajukan BKK yang ada di setiap sekolah harus diikuti oleh SMK Kehatan Surabaya. Sebagai penutup, beliau menyampaikan bahwa BKK, jangan hanya melakukan pendataan siswa hanya di kelas XII saat mau lulus, namun baiknya dilakukan sejak kelas X dengan tujuan BKK memiliki data dasar untuk melakukan pemetaan potensi siswa.

Workshop yang diikuti Guru SMK Kesehatan Surabaya sejumlah 20 orang, dilanjutkan setelah ishoma tepat pukul 13.00 WIB, dengan narasumber dari IDUKA yangi Ibu Dra. Endan Sinar Gijanti, ketua Panti Werda Hargodedali Surabaya dan juga Bapak Amin Ardhi perwakilan dari PT Oselna Jaya. Dalam paparan yang disampaikan, Bapak Amin Ardi, selaku perwakilan dari perusahaan bergerak layanan ketenagakerjan yang telah memiliki mitra kerjasama dengan pihak yang ada di jepang, siap membantu alumni SMK Kesehatan Surabaya untuk bekerja di jepang sebagai cargiver, informasi tersebut bagikan “gayung bersambut” yakni dari berbagai informasi yang berkembang tentang kebutuhan tenaga kesehatan di jepang, terdapat pihak yang siap membantu memfasilitasi siswa untuk bekerja di jepang. Lebih lanjut Ibu Endang Sinar Gijanti, ketua panti werda hargodedali Surabaya menyampaikan profil panti yang telah terserap alumni SMK Kesehatan Surabaya yang memiliki peran bermakna dalam perkembangan panti. Dalam sesi akhir kegiatan worskshop, Yany Citra Beauty, S.Sos.,M.Pd, Kepala Sekolah menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah terlibat aktif dalam kegiatan tersebut. Beliau juga menyampaikan bahwa terserapnya lulusan SMK Kesehatan Surabaya sebagai perawat lansia di panti werda hargodedali Surabaya dan peluang bekerja dijepang sebagai caregiver adalah wujud nyata bahwa Asisten Keperawatan dan caregiver sangat tepat sebagai pusat keunggulan di SMK Kesehatan Surabaya, sehingga dengan dukungan berbagai pihak diharapkan mewujudkan tujuan mulia, lulusan SMK Kesehatan Surabaya tidak ada yang menganggur.

Humas smekesbaya_keren

Share:

Send Us A Message

More Posts

Scatter Hitambola tangkasSlot Gacor 777Slot Dana